Selasa, 30 Juni 2009

Tentang Kami

Berdirinya PT Sistem Mikroelektronika Cerdas Co-Design bermula dari rencana sekelompok peneliti dari perguruan tinggi Institut Teknologi Bandung untuk membangun sebuah start-up company di tahun 1999. Latar belakang utama pendirian perusahaan tersebut adalah untuk memasarkan produk-produk hasil penelitian buatan mereka kepada masyarakat luas.

Produk pertama yang menjadi andalan SMC Co-Design adalah suatu sistem SCADA (Supervisory Control and Data Acquisition), yang selanjutnya digunakan untuk mengendalikan dan memantau secara waktu-nyata (real time) gardu-gardu induk PT PLN (Persero) dari jarak jauh. Dengan keunggulan bahwa produk ini merupakan produk buatan dalam negeri, dapat diintegrasikan dengan sistem-sistem SCADA lain yang sudah ada, serta telah tersedia secara lengkap dalam kedua paruh master station dan remote terminal unit, sistem SCADA yang kami buat rupanya memenuhi standar kualitas yang dibutuhkan di Indonesia serta memiliki kelebihan nilai ekonomis dibandingkan produk-produk serupa yang dikembangkan di luar negeri.

Perusahaan kami kemudian berkembang lebih lanjut dengan semakin bertambahnya produk yang kami pasarkan. Tidak hanya terbatas pada pengembangan produk-produk perangkat keras dan perangkat lunak, SMC Co-Design turut menawarkan pula jasa-jasa servis, konsultasi teknik, dan pelatihan. Kami pun secara terbuka menyambut uluran tangan untuk bekerja sama dalam melaksanakan kegiatan dengan pihak-pihak luar. Kami harap dengan karya yang kami buat, kami bisa turut membantu meningkatkan kesejahteraan penduduk.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar